Saturday 15 January 2011

Merompak tapi tidak ambil kapal


Foto: Salah satu logo perompak. (bsu.edu)
COPENHAGEN - Sebuah perompakan yang menimpa sebuah kapal persenjataan milik Denmark di Teluk Aden, wilayah perairan Oman, berujung pada penculikan para awak kapal. Anehnya, para bajak laut itu tidak membawa serta kapal yang mereka serang, seperti praktek perompakan pada umumnya.

Seperti disitat AFP pada Jumat (14/1/2011), kapal The Leopard seberat 2.000 ton itu tengah mengangkut barang-barang "sensitif," diduga termasuk persenjataan.


Kapal yang berada di bawah komando perusahaan operasional asal Denmark, Shipcraft, diketahui secara rutin membawa bahan-bahan nuklir.


Enam awak kapal -dua warga Denmark termasuk kapten kapal, dan empat warga Filipina- dipaksa pindah ke sebuah kapal nelayan milik Taiwan yang telah diambil alih perompak dan beroperasi sebagai kapal induk.


Lokasi kapal yang dirompak saat ini telah ditemukan dan Angkatan Laut Turki tengah mencarinya. Laporan juga menyebut sudah tidak ada tanda-tanda keberadaan kelompok perompak di wilayah tersebut.


Sebuah sumber meyakini kelompok perompak telah mengontak pihak perusahaan operasional tersebut. Pemimpin perusahaan Claus Bech mengonfirmasi Leopard telah diserang, namun dia belum menerima kabar terbaru terkait insiden ini.
(fmh)
 follow @apaaza_boleh
Share This Article Facebook +Google Twitter Digg Reddit

follow @Apaajaboooleh on twitter
kritik , saran dan masukan.. kirim ke apaajabooooleh@gmail.com..:)