Kejujuran dan sportivitas adalah hal yang langka dalam sepak bola saat ini, namun video berikut adalah bukti bahwa fair play masih hidup dalam olah raga terpopuler sejagad ini.
Momen ini terjadi dalam laga antara Torres dan US Termoli di Coppa Italia Dilettani atau Piala Amatir Italia.
Setelah bermain imbang 2-2 di leg pertama, Termoli sudah unggul satu gol di leg kedua ketika mereka mendapatkan penalti di menit akhir menyusul aksi Vittorio Esposito melakukan diving di kotak penalti Torres.
Para pemain Torres merasa geram dengan keputusan itu, karena penalti itu akan memberi kesempatan pada tuan rumah untuk memastikan laju ke babak berikutnya.
Namun Esposito yang merasa bersalah akhirnya memilih sengaja membuang peluang emas itu dengan melambungkan bola ke atas mistar gawang Torres.
Sikap penyerang Italia itu disambut dengan hangat oleh kubu Torres, meski tim tamu akhirnya tetap tersingkir dengan skor agregat 3-2. Sebuah sikap yang langka dan patut dihargai, bukan?
youtube dan bola.net
follow @Apaajaboooleh on twitter
kritik , saran dan masukan.. kirim ke apaajabooooleh@gmail.com..:)