Saturday 25 February 2012

5 Alat Masak Wajib untuk Menu Sehat

detail berita
(Foto:weeellen.blogspot)

INGIN membuat masakan sehat, bila tidak didukung alat masak memadai hasilnya tentu tidak maksimal. Setidaknya, ada lima alat masak yang wajib Anda miliki demi menu sehat.
 
Perangkat masak yang baik untuk mengolah menu sehat bisa menjaga Anda dari lemak, gula, dan kadar natrium yang akan masuk ke tubuh. Asupan nutrisi juga akan terjaga ketat selama Anda memasak.
 
Berikut adalah lima alat masak yang mendukung konsumsi makanan sehat, seperti dikutip Shine, Sabtu (25/2/2012)
 
Wajan dan pemanggang antilengket
 
Tidak ada yang suka bila ketika memasak, bahan makanan menempel pada alat yang digunakan. Sebagai konsekuensinya, Anda harus menambahkan minyak goreng. Cara ini tentu berimbas pada kesehatan jantung.
 
Menggunakan peralatan masak yang tepat akan mengurangi kebutuhan memakai minyak, baik saat membakar maupun menumis. Selain itu, wajan dan pemanggang antilengket sangat baik mencegah kanker karena tidak ada lagi cerita makanan menempel pada alat masak yang Anda gunakan.
 
Alat ukur
 
Memasak bukanlah perkara mudah sebab Anda harus memerhatikan ukuran agar didapatkan hasil maksimal, terutama ketika membuat kue.

Blender

 
Blender merupakan salah satu kebutuhan hidup yang sempurna karena menjaga nutrisi bahan makanan yang Anda olah ketimbang juicer. Sebab dengan blender, sayuran maupun buah-buahan bisa dihaluskan tanpa membuat serat-seratnya.
 
Blender bisa pula digunakan untuk menghaluskan bumbu dan rempah-rempah sehingga urusan menyiapkan bumbu menjadi lebih praktis. 

Pisau

 
Selama memasak, tentu ada bagian memotong. Gunakan pisau berkualitas dengan ketajaman yang baik untuk membantu Anda memasak lebih cepat dengan hasil potongan yang bagus.
 
Panci
 
Alat satu ini juga sangat penting, terlebih untuk memasak sup, merebus untuk membuat kaldu, dan sayuran berkuah lainnya. Memasak menggunakan panci akan membantu Anda mengurangi jumlah gula, lemak, dan bahan pengawet yang bisa masuk ke dalam tubuh.
  (ftr)

No comments:

Post a Comment

follow @Apaajaboooleh on twitter
kritik , saran dan masukan.. kirim ke apaajabooooleh@gmail.com..:)