CALIFORNIA - Firefox 10 sekarang tersedia
untuk di-download dan akan segera disebarkan lewat pemberitahuan update
pada semua pengguna Firefox. Meskipun pengguna biasa hanya akan melihat
sedikit perubahan, Firefox 10 datang membawa sejumlah fitur.
Bagi para developer, versi ini hadir dengan beberapa perubahan yang mestinya meningkatkan developer tools yang ada sebelumnya. Seperti dilansir Softpedia, Rabu (1/2/2012), berikut adalah beberapa fitur yang ditawarkan Firefox 10.
Add-ons yang kompatibel secara default
Fitur besar dan baru di Firefox 10, setidaknya dalam kategori dampak, adalah default add-on compatibility. Semua add-ons yang terdaftar sebagai pendukung Firefox 4 atau versi lebih baru, diizinkan untuk bekerja dan diinstal pada Firefox 10.
Beberapa dari mereka mungkin perlu diperbarui dan mungkin masih tidak kompatibel, tapi ini dinilai atas dasar kasus per kasus. Add-ons akan ditandai sebagai compatible, kecuali jika add-ons tersebut terbukti tidak bekerja.
Seharusnya ini berarti bahwa orang akan lebih mudah menemukan update ke Firefox versi baru dan tidak terjebak pada versi lama, tidak aman, dan tidak support, hanya karena pengaya favoritnya tidak bekerja.
Fullscreen API
"Firefox memperkenalkan Mozilla Full-Screen API untuk website dan aplikasi Web, memungkinkan pengembang untuk membangun pengalaman Web yang memanfaatkan seluruh layar," jelas Mozilla.
"Full-Screen API memungkinkan pengembang untuk membuat game layar penuh, pengalaman video lebih mendalam dan cara berbagi yang lebih kaya," katanya.
Fullscreen API merupakan bagian dari standar HTML5 yang diusulkan dan memungkinkan situs untuk meminta agar halaman tampil di seluruh layar. Pemutar video dan game 3D adalah dua hal paling jelas yang menggunakan fitur tersebut, tetapi ada juga yang lain. Chrome dan Safari juga mendukung API.
WebGL Anti-Aliasing and CSS 3D Transforms
"Firefox sekarang mendukung Anti-Aliasing untuk WebGL, memungkinkan pengembang untuk membuat objek yang menyatu dan bergerak dengan lancar," tambahnya.
"Firefox juga mendukung CSS 3D Transforms, yang memungkinkan pengembang membuat animasi dan mengubah dua elemen unsur dimensi menjadi 3D menggunakan HTML5, tanpa plugin dari pihak ketiga," katanya.
Fitur baru di Firefox 10 mestinya mendapat perhatian lebih besar dari para developer ketimbang pengguna biasa. Namun, fakta sederhana bahwa kebanyakan pengaya akan dapat bekerja di Firefox membuat perilisan versi ini lebih bernilai. (tyo)
http://techno.okezone.com/read/2012/02/01/325/567733/firefox-10-resmi-meluncur
Bagi para developer, versi ini hadir dengan beberapa perubahan yang mestinya meningkatkan developer tools yang ada sebelumnya. Seperti dilansir Softpedia, Rabu (1/2/2012), berikut adalah beberapa fitur yang ditawarkan Firefox 10.
Add-ons yang kompatibel secara default
Fitur besar dan baru di Firefox 10, setidaknya dalam kategori dampak, adalah default add-on compatibility. Semua add-ons yang terdaftar sebagai pendukung Firefox 4 atau versi lebih baru, diizinkan untuk bekerja dan diinstal pada Firefox 10.
Beberapa dari mereka mungkin perlu diperbarui dan mungkin masih tidak kompatibel, tapi ini dinilai atas dasar kasus per kasus. Add-ons akan ditandai sebagai compatible, kecuali jika add-ons tersebut terbukti tidak bekerja.
Seharusnya ini berarti bahwa orang akan lebih mudah menemukan update ke Firefox versi baru dan tidak terjebak pada versi lama, tidak aman, dan tidak support, hanya karena pengaya favoritnya tidak bekerja.
Fullscreen API
"Firefox memperkenalkan Mozilla Full-Screen API untuk website dan aplikasi Web, memungkinkan pengembang untuk membangun pengalaman Web yang memanfaatkan seluruh layar," jelas Mozilla.
"Full-Screen API memungkinkan pengembang untuk membuat game layar penuh, pengalaman video lebih mendalam dan cara berbagi yang lebih kaya," katanya.
Fullscreen API merupakan bagian dari standar HTML5 yang diusulkan dan memungkinkan situs untuk meminta agar halaman tampil di seluruh layar. Pemutar video dan game 3D adalah dua hal paling jelas yang menggunakan fitur tersebut, tetapi ada juga yang lain. Chrome dan Safari juga mendukung API.
WebGL Anti-Aliasing and CSS 3D Transforms
"Firefox sekarang mendukung Anti-Aliasing untuk WebGL, memungkinkan pengembang untuk membuat objek yang menyatu dan bergerak dengan lancar," tambahnya.
"Firefox juga mendukung CSS 3D Transforms, yang memungkinkan pengembang membuat animasi dan mengubah dua elemen unsur dimensi menjadi 3D menggunakan HTML5, tanpa plugin dari pihak ketiga," katanya.
Fitur baru di Firefox 10 mestinya mendapat perhatian lebih besar dari para developer ketimbang pengguna biasa. Namun, fakta sederhana bahwa kebanyakan pengaya akan dapat bekerja di Firefox membuat perilisan versi ini lebih bernilai. (tyo)
http://techno.okezone.com/read/2012/02/01/325/567733/firefox-10-resmi-meluncur
No comments:
Post a Comment
follow @Apaajaboooleh on twitter
kritik , saran dan masukan.. kirim ke apaajabooooleh@gmail.com..:)