Saturday, 31 March 2012

5 Aliran Besar Silat di Indonesia


Seiring perkembangan zaman, silek atau silat yang disebarkan masyarakat Minangkabau, berkembang sesuai dengan kondisi geografisnya. Selama berabad-abad pula, setiap aliran ini berkembang juga menjadi banyak perguruan. Berikut ini Redaksi Mizan.com merangkum "5 Aliran Besar Silat di Indonesia". Setiap aliran di berbagai daerah di bawah ini memiliki perbedaan dari sisi gerak, kelincahan, dan metode pertahanan tubuh. Sebab, setiap perguruan memadukannya dengan improvisasi dari seorang guru.

Silek Harimau, Minangkabau. Silek Harimau Minangkabau adalah aliran seni beladiri yang berkembang di Minangkabau, Sumatera Barat. Silat diwariskan secara turun-temurun oleh masyarakat di sana bukan hanya sebagai kemampuan beladiri, tapi juga sebagai warisan budaya. Dengan kuda-kuda yang kukuh dan daya tinju yang keras, Silek Harimau seolah menggambarkan keganasan dan kekerasan seekor Harimau Sumatera. Aliran silat ini yang kemudian diangkat ke film Gareth Evans yang berjudul "Merantau" (2009).



Silat Cimande, Jawa Barat. Cimande adalah aliran maenpo (Silat Sunda) di daerah Tari Kolot, Cimande, Bogor, Jawa Barat. Cimande adalah sebuah aliran pencak silat yang tergolong tua, besar, terkenal dan memiliki pengaruh pada aliran lainnya di Pulau Jawa. Cimande memiliki lima aspek yaitu aspek olahraga, seni budaya/tradisi, beladiri, spiritual dan pengobatan. Aspek terakhir, yaitu pengobatan (termasuk pijat/ atau urut gaya Cimande dan pengobatan patah tulang), sangat terkenal di masyarakat luar Cimande sekali pun.



Silat Merpati Putih, Yogyakarta. Merpati Putih merupakan pencak silat yang berkembang dari tradisi Jawa sejak tahun 1550. Didirikan tanggal 2 April 1963 di Yogyakarta. Aliran ini mempunyai kurang lebih 85 cabang dalam negeri dan 4 cabang luar negeri, dengan jumlah kelompok latihan yang sangat banyak dan lulusan di seluruh Indonesia yang mencapai jutaan. Pencak silat ini dikenal juga dengan nama "Beladiri Tangan Kosong" (Betako).



Silat Cingkrik, Betawi. Silat Cingkrik merupakan salah satu dari 300 aliran silat Betawi. Salah satu tokoh terkenalnya adalah Si Pitung, sekalipun banyak yang masih menganggapnya fiktif. Karakter teknik beladirinya adalah mengandalkan take-down atau bantingan (mirip gulat), dengan mengandalkan kekokohan kedua kaki. Cingkrik Goning, misalnya, memiliki 80 teknik take-down yang bisa dipelajari hingga selesai.



Silat Perisai Diri. Silat Perisai Diri adalah teknik silat Indonesia yang ditemukan Pak Dirdjo, sebagai Pendekar Purna Utama yang pernah mempelajari 150 lebih aliran silat Nusantara. Tak hanya itu, ia juga mempelajari aliran Kung Fu Siauw Liem Sie (Shaolin) selama 13 tahun. Ilmu beladiri yang diperolehnya tersebut berpengaruh terhadap teknik beladiri dalam silat Perisai Diri, yang banyak mengandalkan pada elakan. Gesit, lincat hingga sulit ditangkap merupakan cirri aliran ini. Aliran ini juga terkenal dengan serangannya yang biasanya dilakukan dengan kekuatan maksimum. Silat ini paling banyak dikenal di dunia, dan dengan anggota yang tersebar hingga Australia, Eropa, Jepang dan Amerika Serikat.



Aliran-aliran silat di atas hanya sebagian kecil dari aliran-aliran Silat di Indonesia yang jumlahnya begitu banyak. Semoga semua aliran itu, perlahan akan mulai dikenal, dicintai dan dipelajari oleh masyarakat kita, khususnya serirng mendunianya film The Raid.



kaskus.us

19 comments:

  1. mo kasih komentar boleh?
    silat merpati putih dan perisai diri itu perguruan, bukan aliran.

    ReplyDelete
  2. boleh sob...
    wah , bukan ya :(...jadi salah deh..
    saya liat di kaskus sob ...
    oh..iya terimakasih ya masukannnya :D

    ReplyDelete
  3. Persaudaraan Setia Hati" induk dari segala rumpun SH" saya bangga menjadi warga di Setia Hati...
    salam 1 jiwa' 1903

    ReplyDelete
  4. Iya betul. Untuk mengerti aliran2 silat harus mengerti sejarah ilmu yang diajarkan serta ciri dasarnya. Karena banyak perguruan berbeda namun memiliki sumber dan ciri dasar yang sama tapi menjadi berbeda karena penekanan, pengembangan, dan kombinasi yang berbeda. Salam silat

    ReplyDelete
  5. perisai diri paling juara

    ReplyDelete
  6. Salam perguruan kps nusantara wajo

    ReplyDelete
  7. Salam dari HPSI SIGRA PUTRA.

    ReplyDelete
  8. masi banyak aliran silat yg tdk dippublikkasikan, seperti puti' kapa', honkian, dan lain2 bahkan di sulawesi barat daerah mamuju, mambi,dan majene. memiliki pusakah yg berupa silat namun tak seorg pung yg luar daerah tau dan dia pula yg tau, cuek. apakah karna kami dari sulbar lantas tak di perhatikan, kami juga ingin memperlihatkan budaya kami, tapi kenapa pemerintah kota INA tak liat kami juga....

    ReplyDelete
  9. pencak silat ki buyut mutaram jga salah satu pencak silat yg udh lma d indonesia.khusus y d daerah saya.

    ReplyDelete
  10. Perisai Diri selain nama perguruan juga aliran bro, karena punya frame sendiri yang tak ditemukan di aliran lain

    ReplyDelete
  11. Cimande Perkasa
    Pengembangan dari silat cimande dan perpaduan silat madura yang memadukan dengan senjata tajam (clurit,pedang,parang,pisau,dll)

    Salam bhineka tunggal ika :-)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saya alumni cimade perkasa tretan..
      Sekarang tinggal dikalimantan.
      Pertahankan perguruan cimande perkasa tretan..

      *menambahi guys..
      Cimande Perkasa salah satu perguruan yang paling terkenal diwilayah madura.
      Semoga menambah pengetahuan kepada teman" perguruan lain kalo dimadura ada silat Cimande Perkasa.
      Memadukan dr bbrapa aliran..(Shaolin,Karate,Taekwondo,Wushu,Capoeira,Tinju).serta yang khas memasukkan senjata khas madura didalamnya..
      Perguruan ini beralamat di ketapang sampang madura,tepatnya desa ketapang barat.
      Guru besar H.M.Sahid

      Delete
  12. silat karaeng daeng towa (bugis) yang paling kuat seluruh nusantara bahkan dunia.alirannya mengajarkan bagaimana membunuh tanpa menyentuh lawan.bahkan bisa menghilang dari pandangan lawan.namun aliran ini hanya bisa menerima anggota 21 orang saja.dan melakukan test lebih berat dari kopassus.

    ReplyDelete
  13. Jangan ada yang paling membusungkan dada, IPSI tu asal mula nya 1 pencak silat, terdapat berbagai jenis itu karna perbedaan pengambilan gerakan dari bela diri itu sendiri. Jangan kan Indonesia, di daerah saya sumatera barat saja ada silek harimau, ada silek harimau cupak, dan beberapa lagi. Jadi kekuatan paling tinggi cuma kekuatan AllAH, tidak ada yang lain. Kita semua sama diciptakan dari tanah, jadi sesama manusia saling merangkul, jangan ada yang merasa paling jago dan membusungkan dada, karna di atas langit masih ada langit, dan biasanya orang yang membusungkan dada itu dialah sebenarnya orang yang lemah.
    Terima Kasih, Wassalam.

    ReplyDelete
  14. Admin, saran saja, agar diperbolehkan pembaca menambahkan referensi ttg aliran dan perguruan silat di daerah masing2 yg mungkin blm pernah di dengar oleh masyarakat. Tapi referensi itu hrs berupa sejarah munculnya aliran silat atau pendirian perguruan silat tsbt.

    ReplyDelete
  15. Admin, saran saja, agar diperbolehkan pembaca menambahkan referensi ttg aliran dan perguruan silat di daerah masing2 yg mungkin blm pernah di dengar oleh masyarakat. Tapi referensi itu hrs berupa sejarah munculnya aliran silat atau pendirian perguruan silat tsbt.

    ReplyDelete
  16. salam 22 PSHT...

    #Lampers..

    ReplyDelete
  17. salam semua saudara2 silat di nusantara.knp hanya silat di pulau jawa dan minangkabau saja yg di publikasikan.sdgkan di makassar dengan nama SENDENG.adalah salah satu silat yg tidak kalah bagus.dan salah satu beladiri yg di larang di pertandingkan di indonesia.knp di larang.karna ini lah salah satu beladiri yg paling berbahaya di nusantara.pelaut kapal pinisi sj.waktu jaman dulu.kl mengadu kekuatan di kapal.cuma jembatan dari papan sj menyebrang ke kapal sebelahx untuk bertarung.dan di makassar pernah juga ada guru besar yg bernama baba CANG NGEA.bahkan pernah mengalahkan ahli kungfu dr singapura.dan sampai skrg msh byk murid beliau yg masih hidup.dan salah satu muridx adalah bapak sy sendiri.di makassar byk jg beladiri yg tidak kalah bagus.cm di makassar kami di larang untuk mempublikasikan.karena ini lah salah satu yg di sebut RAHASIA oleh org makassar.di larang memperlihatkan gerakan beladiri kami.salam sipakatau.

    ReplyDelete

follow @Apaajaboooleh on twitter
kritik , saran dan masukan.. kirim ke apaajabooooleh@gmail.com..:)